Reses Rosdiana Akan Perjuangkan Aspirasi Desa Margomulyo

 Reses Rosdiana Akan Perjuangkan Aspirasi  Desa Margomulyo

LAMPUNG SELATAN — dalam resesnya di desa Margomulyo, Rosdiana anggota DPRD Lampung Selatan dari fraksi PDI perjuangan, akan memperjuangkan, pengajuan pembangunan talud, dan perbaikan rehab masjid, serta permohonan pengadaan alat proses pemakaman jenazah di desa tersebut.

Perihal permohonan tersebut disampaikan kepada Rosdiana selaku anggota dewan Lampung Selatan, pada saat reses yang digelar di aula kantor balai desa Margomulyo kecamatan jati agung Lampung Selatan pada Rabu siang. (29/04/2020).

Terpantau awak media Dalam gelar acara Rosdiana yang didampingi Yudi kasuma kepala desa, dan diikuti aparatur pemerintah, ada pula beberapa wakil dari toko agama, tokoh masyarakat, serta kader PKK desa Margomulyo.

Menurut Rosdiana, kegiatan reses tersebut harus di lakukan walaupun dalam situasi pandemik wabah virus Covid 19. Guna untuk menyerap aspirasi warga masyarakat dalam melancarkan agenda pembangunan fisik maupun non fisik, kata nya.

“Pengajuan dan permohonan yang telah disampaikan, dalam prosesnya akan dibawa ke tingkat dewan Lampung Selatan, agar dapat ditindaklanjuti supaya terealisasi, sesuai dengan harapan warga masyarakat desa Margomulyo, ucap Rosdiana.

Dalam kesempatannya juga Rosdiana menghimbau kepada seluruh warga masyarakat agar tetap menjaga pola hidup sehat, sehabis beraktivitas harus rajin mencuci tangan, serta ibadah di bulan Ramadan tetap di laksanakan di rumah masing-masing.” Himbau nya.

Wartawan:Asep.

Tinggalkan Komentar Anda Mengenai Berita Ini, Harap berkomentar dengan sopan dan bijak.
Digiqole ad

Baca Juga

Leave a Reply