Babinsa Sukamto Dampingi Kades Karang Anyar Salurkan Bantuan Pangan Beras

LAMPUNG SELATAN- Babinsa Sertu Sukamto anggota posramil Kecamatan Jati Agung, baru baru ini melakukan Pendampingan Penyaluran Bantuan Beras 10 kg, kepada 881 kepala keluarga penerima manfaat, warga Desa Karang Anyar Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan,
“Sementara Sertu Sukamto sendiri merupakan perpanjangan tangan Koramil 421-09/TJB, kodim 0421/LS. mendampingi Sumanto selaku kepala Desa setempat, melaksanakan kegiatan Monitoring Dan Pendampingan Penyaluran bantuan pangan berupa beras, di maksudkan agar perjalanan roda pemerintahan Desa yang di bina nya, dapat terpantau secara langsung, serta meningkatkan sinergitas antara TNI dan masyarakat.
Penyaluran bantuan pangan berupa beras melalui kabupaten Lampung Selatan provinsi Lampung tahun 2023 di wilayah Kecamatan Jati Agung, terlaksana Di Balai Desa Karang Anyar pada Rabu. (04/10/2023).
Menurut Sukamto, Program bantuan beras dari pemerintah pusat untuk masyarakat miskin di berbagai daerah merupakan langkah peningkatan kesejahteraan masyarakat dan juga untuk dapat menekan inflasi daerah, terutama inflasi dari sektor beras.
Sukamto juga menyampaikan bahwa pendampingan yang dilakukan bertujuan
untuk memastikan dan menjaga agar berjalan dengan tertib aman dan lancar tanpa kendala
Diri nya berharap penyaluran sesuai target dan tempat sasaran ke pada masyarakat kurang mampu.” Pungkas nya.
Sama hal nya yang di sampaikan Sumanto selaku Kepala Desa Karang Anyar pada kegiata tersebut.
Asep