Berbagi Kesejahteraan, RQBA 17 Lampung Unit Gunter Sediakan Makan Gratis
BANDAR LAMPUNG-Di tengah-tengah kekhawatiran ekonomi yang terus meningkat, sebuah komunitas Rumah makan gratis (Rumantis) Persembahan Rumah Qu’ran Bunda Aisyah (RQBA) Lampung Unit Gunter, menunjukkan kebaikan hati, mereka dengan menyiapkan makan gratis bagi Jama’ah Masjid An-Nur dan masyarakat sekitar.
Makan siang gratis itu dilakukan di Jl. Purnawirawan Raya No.75, Gunung Terang, Kec. Langkapura, Kota Bandar Lampung, di tengah-tengah kekhawatiran ekonomi yang terus meningkat, sebuah komunitas RQBA 17 Lampung Unit Gunter, menunjukkan kebaikan hati, mereka dengan menyiapkan makan gratis bagi Jama’ah masjid dan masyarakat sekitar.
Ketua Unit Gunter Umi Nurhayati menuturkan, kegiatan makan gratis itu telah berlangsung sejak beberapa bulan yang lalu.
Dari pantauan di lokasi, mereka beroperasi dengan semangat sukarela, mulai dari memasak, mengemas makanan, hingga menyajikannya kepada pengunjung. Sementara untuk porsi dalam setiap bulannya tersedia kurang lebih 200 porsi makanan.
“Untuk saat ini masih berjalan 1 kali dalam sebulan, namun kami upayakan akan berlangsung tiap hari. Dan kami sediakan porsi kurang lebih 100 s.d 200 porsi,” ungkap Umi Nurhayati, Rabu (23/10/2024).
Untuk alokasi dana yang diperoleh, Umi Nurhayati mengatakan, dirinya bersama para komunitas menggalang dari dana pribadi dengan tagline Shobat Seribu. Kendati demikian, mereka merasa terpanggil untuk membantu sesama di tengah kondisi sulit ekonomi. Meski begitu Umi Nurhayati bersama komunitas RQBA 17 Lampung akan terus berupaya untuk makan gratis tetap berjalan dan setiap bulan di RQBA secara bergilir unit ke unit di Bandarlampung dan Lampung Selatan untuk program makan gratis.
“Untuk saat ini kami bersama temen-temen murni memberikan makan gratis ini dengan dana pribadi, dan jika semisal ada donatur siapapun itu, dengan senang hati jika niatnya untuk berbagi InsyaAllah kami siap,” tutupnya. (Red)